Pages - Menu

Sabtu, 15 Juli 2023

Peringati Hari Pajak Nasional 2023 Mahasiswa STIEKIA Bojonegoro Raih Juara 1 dan 3 dalam Lomba Esai

Dalam rangka memperingati Hari Pajak Tahun 2023. Direktorat Jenderal Pajak (DJP)  Jawa Timur II menyelenggarakan Lomba Esai (Funtaxtic Competition) yang mana dalam lomba tersebut diikuti oleh Mahasiswa Tax Center dan Siswa SMA (setara SMA) di lingkungan Kantor Wilayah DJP Jawa Timur II. Deadline pengumpulan esai pada hari Senin, 3 Juli 2023 pukul 23.59 WIB. 

Dari esai yang dikirim oleh para peserta yang mengikuti, dua mahasiswa STIE Cendekia Bojonegoro lolos ke babak final yang di informasikan pada hari Senin, 10 Juli 2023 pukul 09.00 secara daring melalui video conference Zoom Meeting. 

Dua Mahasiswa tersebut bernama Maulana Aza M. dari Prodi Akuntansi Semester 4 dengan judul esai "Jika Aku Menjadi Pegawai Pajak" dan Abil Mi'rojul Muslimin dari Prodi Akuntansi Semester 6 dengan judul esai "Pajakku Tanggung Jawabku : Mengubah Persepsi dan Membangun Masa Depan yang Lebih Baik". 

Pengumuman Pemenang di jadwalkan pada hari Kamis, 13 Juli 2023 di Aula Majapahit Kanwil DJP Jatim II. Dari beberapa ketentuan penilaian mulai dari kesesuaian tema, gagasan, argumentasi, penulisan dan lain sebagainya, kedua judul yang di kirim oleh dua mahasiswa STIEKIA Bojonegoro lolos dan masuk 3 besar. Meraih Juara 1 (Abil) dan Juara 3 (Aza). Informasi dapat dilihat di sosial media Instagram pajakjatim2. 

Kedua mahasiswa ini tak pernah menyangka jika akhirnya mereka masuk 3 besar dan membawa nama baik kampus di tingkat provinsi mengalahkan mahasiswa lain yang berada di luar daerah Bojonegoro. Dengan penuh ketekunan dan kekreatifan dalam menyusun argumen dan gagasannya mereka berhasil untuk mendapat penghargaan. 

Pemahaman dan Pengetahuan tentang pajak saat ini perlu ditingkatkan lagi melihat banyak sekali anak-anak remaja bahkan orang tua yang belum sepenuhnya mengerti tentang pajak. Maka dari itu, event ini merupakan salah satu langkah untuk para remaja agar memahami bahwa mengerti tentang Pajak itu penting. 

Sebagai seorang pelajar yang tugasnya adalah belajar, harus bisa memberikan kontribusi, sama halnya belajar pajak dan membangun masa depan yang lebih baik lagi. 


Salam Hangat,

Reporter UKM CMedia

Lilis Zulaikha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar