Pages - Menu

Jumat, 18 Agustus 2023

Menyambut HUT RI Ke-78 Gemapala stiekia Melakukan Rutinan Kerja Bakti di Lingkungan Waduk Bendo

Menjadi warga negara Indonesia, kita wajib untuk menjaga dan merawat lingkungan sekitar sebagai bentuk penghormatan kita terhadap para pejuang terdahulu yang sudah bersusah payah memperjuangkan negara Indonesia merdeka. 

Hal terkecil yang bisa kita lakukan, yakni dengan melakukan upaya pembersihan dilingkungan sekitar kita. Kita harus bersyukur karena tidak merasakan di era penjajahan, dimana dengan tetesan darah yang mereka keluarkan, dengan keringat dan semangat mereka melawan penjajah, kita tak perlu melakukan itu, hanya saja perlu melakukan beberapa hal kecil yang dapat membawa perubahan lebih baik untuk Negara Indonesia. 

Seperti halnya yang dilakukan UKM Gemapala STIE Cendekia Bojonegoro, menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia UKM Gemapala melakukan gerakan kerja bakti di lingkungan waduk Bendo. Pada tanggal 15 Agustus 2023, di ikuti oleh anggota gemapala dan warga sekitar waduk Bendo. 

"Kita harus bisa meneruskan perjuangan para pejuang terdahulu, tidak dengan melawan penjajah tapi dengan melakukan hal kecil seperti ini yang dapat merawat Tanah Air tercinta Indonesia." Ujar Dani, Ketua Gemapala STIE Cendekia.

Kegiatan rutinan bersih-bersih ini tidak hanya di lakukan di waduk Bendo saja, tetapi juga di tempat-tempat lain yang perlu dilakukan pembersihan. Untuk itu bagi para pejuang masa kini seperti kita yang masih di usia muda, harus pandai-pandai dalam mengkreasikan dan menginovasikan bagaimana bentuk upaya kita dalam menghormati Negara Kesatuan Republik Indonesia, untuk melanjutkan perjuangan.



Reporter Cmedia

lilis zulaikha